Mamuju, – Dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-78, Danrem 142/Tatag Brigjen TNI Deni Rejeki, S.E., M.Si menghadiri turnamen tenis Kapolda Cup dirangkaikan kegiatan penanaman pohon yang diselenggarakan di Lapangan Pelti Mamuju, jalan Yos Sudarso Kab. Mamuju Prov. Sulbar. Jumat (21/06/2024)
Kegiatan ini dihadiri Pj. Gubernur Sulbar Dr. Bahtiar Baharuddin, M.Si, Forkopimda Sulbar, Kadispora Sulbar, PJU Polda Sulbar, Kapolresta Mamuju, Ketua Koni Kab. Mamuju beserta tamu undangan lainnya.
Turnamen tenis Kapolda Cup yang digelar di lapangan tenis Pelti Mamuju berlangsung meriah dan diikuti oleh peserta dari berbagai instansi, serta masyarakat umum. Brigjen TNI Deni Rejeki menyampaikan apresiasinya terhadap inisiatif Kapolda Sulawesi Barat yang telah mengadakan acara ini sebagai bagian dari perayaan Hari Bhayangkara.
Baca juga:
Kasad Hadiri Resepsi Hari Lahir Satu Abad NU
|
"Kegiatan seperti ini sangat penting untuk mempererat tali silaturahmi dan sinergitas antara TNI, Polri, Pemda serta dengan masyarakat. Selain berkompetisi dalam semangat sportivitas, kita juga menunjukkan komitmen kita untuk bekerja sama dalam berbagai aspek kehidupan, " ujar Brigjen TNI Deni Rejeki.
Setelah pembukaan turnamen tenis, acara dilanjutkan dengan penanaman pohon. Penanaman pohon ini bertujuan untuk mendukung program penghijauan dan menjaga kelestarian lingkungan di Kabupaten Mamuju.
Brigjen TNI Deni Rejeki bersama Pj. Gubernur, Kapolda Sulawesi Barat dan para tamu undangan dengan antusias menanam pohon sebagai simbol komitmen bersama dalam menjaga lingkungan.
"Dalam rangka Hari Bhayangkara ke-78 ini, kami ingin memberikan kontribusi nyata bagi lingkungan. Penanaman pohon ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga kelestarian alam dan lingkungan sekitar, " tambah Brigjen TNI Deni Rejeki.